Pengaruh Pemberian Susu Kedelai Dan Aromatherapi Mawar Terhadap Insomnia Pada Ibu Menopouse Di Wilayah Kerja Puskesmas Cikembar Tahun 2023
DOI:
https://doi.org/10.31004/innovative.v4i3.10672Keywords:
Ibu Menopouse, Insomnia, Susu Kedelai, Aromatherapy MawarAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh susu kedelai dan aromatherapy mawar terhadap tingkat insomnia pada ibu menopause di wilayah kerja Puskesmas Cikembar Tahun 2023. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah dengan studi kualitatif, dengan pendekatan studi kasus (Case Study) yaitu suatu serangkaian kegiatan ilmiah yang dilakukan secara intensif, terinci dan mendalam tentang suatu program, peristiwa, dan aktivitas, baik pada tingkat perorangan, sekelompok orang, lembaga, atau organisasi untuk memperoleh pengetahuan mendalam tentang peristiwa tersebut. Hasil yang di dapatkan dalam asuhan yang di berikan adalah terdapat pengaruh terhadap tingkat insomnia, pada responden 1 yang di berikan intervensi berupa konsumsi susu kedelai, dan responden 2 yang di berikan intervensi berupa penggunaan aromatherapy mawar. Dari 2 intervensi yang telah diberikan, konsumsi susu kedelai lebih efektif menurunkan tingkat insomnia di bandingkan dengan penggunaan aromatherapy mawar