Pengaruh Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk, dan Harga Terhadap Loyalitas Pelanggan Pada Toko Ridho (Grosir Sembako) di Desa Sukosewu, Gandusari

Authors

  • Okta Fitria Anggraeni UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung
  • Fia Rahma UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung

Keywords:

Kualitas pelayanan, kualitas produk, harga, loyalitas pelanggan

Abstract

Grosir merupakan salah satu usaha dagang yang dimana pelaku usahanya membeli barang dalam jumlah besar kemudian menjual kembali barang yang mereka beli tanpa merubah bentuknya. Usaha grosir menjadi salah usaha yang banyak ditemui disetiap daerah. Mengingat usaha grosir menjadi salah satu usaha yang banyak diminati oleh para konsumen, terdapat beberapa faktor yang dapat mempengaruhi loyalitas pelanggan yaitu kualitas pelayanan kualitas produk dan harga.Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas pelayanan, kualitas produk dan harga terhadap loyalitas pelanggan. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan Toko Ridho grosir sembako di Desa Sukosewu, Gandusari dengan  jumlah sampel 80 responden menggunakan non-probability sampling dengan teknik accidental. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuisioner. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS. Pengujian hipotesis menggunakan uji t dan simultan dengan uji F. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial kualitas pelayanan, kualitas produk dan harga berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan pada Toko Ridho grosir sembako di Desa Sukosewu, Gandusari yang telah melakukan pembelian minimal 3 kali. Sedangkan pada uji simultan menunjukkan bahwa kualitas pelayanan, kualitas produk dan harga secara simultan berpengaruh positif dansignifikan terhadap keputusan pembelian produk pada Toko Ridho grosir sembako di Desa Sukosewu, Gandusari

Downloads

Published

2023-07-13

How to Cite

Anggraeni, O. F., & Rahma, F. (2023). Pengaruh Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk, dan Harga Terhadap Loyalitas Pelanggan Pada Toko Ridho (Grosir Sembako) di Desa Sukosewu, Gandusari. Innovative: Journal Of Social Science Research, 3(3), 3140–3154. Retrieved from https://j-innovative.org/index.php/Innovative/article/view/2127

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.