Analisis Pengembangan Wilayah Berbasis Sektor Unggulan Dan Kontribusinya Terhadap Peningkatan Ekonomi Kabupaten Bulukumba

Authors

  • Fani Aulia Putri Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Firdaus Firdaus Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Fathurrahman Burhanuddin Universitas Muhammadiyah Makassar

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v4i3.11367

Keywords:

Peningkatan ekonomi, Kabupaten Bulukumba, Sektor Unggulan

Abstract

Peningkatan ekonomi merupakan upaya peningkatan produktifitas dari pemanfaatan sumber daya potensi yang dimiliki suatu wilayah atau negara. Kemampuan peningkatan ekonomi suatu wilayah sangat bergantung pada keunggulan komperatif sektor-sektor ekonomi suatu wilayah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sektor unggulan (basis nonbasis) ekonomi, sektor yang berkontribusi , mengetahui struktur pergeseran ekonomi. Metode Analisis yang digunakan yaitu metode analisis Location Qoutien (LQ), Dynamic Qoutient (DLQ), Gabungan analisis LQ dan DLQ, Indeks Konstribusi Sektor dan Analisis Shift-share untuk mengetahui sektor basis nonbasis ekonomi dan konstribusi serta struktur pergeserannya. Pengambilan data dilakukan melalui survei lapangan dan analisis data sekunder. Analisis data menggunakan perangkat microsoft excel . Hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) terdapat 6 sektor unggulan di kabupaten bulukumba, (2) sektor pertanian, kehutanan dan perikanan memberikan konstribusi tertinggi, (3) berdasarkan struktur pergeseran ekonominya Kabupaten Bulukumba mengalami penurunan , dan (4) sejalan dengan strategi penataan ruang Kabupaten Bulukumba.

Downloads

Published

2024-06-04

How to Cite

Putri, F. A., Firdaus, F., & Burhanuddin, F. (2024). Analisis Pengembangan Wilayah Berbasis Sektor Unggulan Dan Kontribusinya Terhadap Peningkatan Ekonomi Kabupaten Bulukumba. Innovative: Journal Of Social Science Research, 4(3), 10237–10249. https://doi.org/10.31004/innovative.v4i3.11367

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>