Analisis Lingkungan Kerja Dalam Meningkatkan Kinerja Perangkat Desa Pada Kantor Desa Sisarahili Kecamatan Pulau-Pulau Batu Kabupaten Nias Selatan

Authors

  • Intania Bago Universitas Nias
  • Cardinal Pranatal Mendrofa Universitas Nias
  • Fatolosa Hulu Universitas Nias
  • Maria Magdalena Bate’e Universitas Nias

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v4i1.8743

Abstract

Kekuatan pokok suatu instansi adalah sumber daya manusianya. Instansi dalam mewujudkan kegiatannya berjalan sesuai dengan tujuan dapat melakukan upaya peningkatan kinerja dengan menganalisis faktor yang mempengaruhi kinerja salah satunya lingkungan kerja. Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan lingkungan kerja, untuk mengetahui kinerja, untuk mengetahui peran lingkungan kerja. jenis penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan perangkat desa berjumlah 10 orang. hasil penelitian lingkungan kerja dikantor desa sisarahili kurang mendukung kinerja perangkat desa dalam pelaksanaan aktivitasnya, disebabkan oleh ruangan kantor berukuran ±5x7 m³ belum cukup memadai membuat perangkat desa kepanasan dalam ruangan saat siang hari. Letak kantor cukup dekat dengan beberapa kandang ternak warga sehingga suara bising dari ternak cukup menggangu fokus dan pendengaran perangkat desa saat bekerja. Fasilitas masih harus dilengkapi untuk menunjang kegiatan perangkat desa. Ini menimbulkan adanya penurunan kinerja perangkat desa berupa kurangnya kuantitas dalam penyelesaian tugas yang seharusnya bisa melakukan suatu pekerjaan dalam waktu 1-3 hari bisa sampai seminggu bahkan lebih. Pemerintah dalam menanggapi ini harusnya memberikan kantor desa khusus seperti kantor pada umumnya dengan memperhatikan lingkungan kerja dan fasilitas yang di sediakan apakah sudah tepat untuk menunjang kinerja perangkat desa.

Downloads

Published

2024-01-31

How to Cite

Bago, I., Mendrofa, C. P., Hulu, F., & Bate’e, M. M. (2024). Analisis Lingkungan Kerja Dalam Meningkatkan Kinerja Perangkat Desa Pada Kantor Desa Sisarahili Kecamatan Pulau-Pulau Batu Kabupaten Nias Selatan. Innovative: Journal Of Social Science Research, 4(1), 7397–7413. https://doi.org/10.31004/innovative.v4i1.8743

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>