Optimalisasi Pendapatan Bisnis Gula Aren Cair di Tangkal Kawung Menggunakan Linear Programming dengan Metode Grafik
DOI:
https://doi.org/10.31004/innovative.v4i4.13269Keywords:
Optimization, Linear Program, IncomeAbstract
Penelitian ini berjudul “Optimalisasi Pendapatan Bisnis Gula Aren Cair di Tangkal Kawung Menggunakan Linear Programming dengan Metode Grafik” bertujuan untuk memberikan optimalisasi pendapatan maksimal dalam produksi dua jenis ukuran yakni gula aren cair berukuran 1000 ml dan gula aren cair 250 ml. Dalam memecahkan masalah ini, dapat digunakan salah satu model yakni program linear dengan metode grafik. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dan menggunakan data primer dan sekunder. Data primer didapatkan dari wawancara secara online menggunakan platform whatsapp kepada pemilik usaha bisnis, sedangkan data sekunder diperoleh dari literatur-literatur instansi yang terkait, sehingga mempermudah dalam menganalisis data sesuai kondisi yang terjadi dilapangan dengan suatu ukuran tertentu. Berdasarkan hasil analisis, produksi gula aren cair berukuran 1000 ml dan gula aren cair 250 ml dalam satu kali produksinya akan memperoleh pendapatan optimal sebesar Rp14.250.000 dengan keuntungan Rp30.000.