Pengaruh Budaya Organisasi Dan Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan PT. Koeboraya Bangun Perkasa Pekanbaru

Authors

  • Ira Maryas Pardede Universitas HKBP Nommensen
  • Darma Manalu Universitas HKBP Nommensen
  • Natalia E.T. Sihombing Universitas HKBP Nommensen

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v4i2.9935

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi dan motivasi terhadap kinerja karyawan pada PT. Koeboraya Bangun Perkasa Pekanbaru. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Koeboraya Bangun Perkasa. Jenis penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi berganda. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh hasil regresi berganda yang menunjukkan persamaan Y = 21.859 + 0,430X dan berdasarkan hasil uji Koefisien determinasi karyawan adalah R = 0,826 nilai koefisien determinasi (r2) faktor ini mempunyai nilai sebesar 0,681 atau 68 % sisanya 32 %. dipengaruhi oleh variabel lain dipenelitian ini. Hasil Uji  simultan (Uji F) variabel budaya organisasi (X1) dan motivasi (X2) menunjukkan bahwa Fhitung 34,230  > Ftabel 3,09 dan nilai signifikasi sebesar 0,00 < 0,05. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima, artinya bahwa variabel budaya organisasi dan motivasi secara simultan berpengaruh seignifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Koeboraya Bangun Perkasa Pekanbaru.

 

Downloads

Published

2024-03-31

How to Cite

Pardede, I. M., Manalu, D., & Sihombing, N. E. (2024). Pengaruh Budaya Organisasi Dan Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan PT. Koeboraya Bangun Perkasa Pekanbaru. Innovative: Journal Of Social Science Research, 4(2), 4706–4721. https://doi.org/10.31004/innovative.v4i2.9935