Analisis Implementasi, Kendala, dan Evaluasi Standar Operasional Prosedur Perekrutan dan Seleksi Awak Kapal dalam Memenuhi Target Kinerja di PT. Atlantik Pratama Indonesia (2020-2023)

Authors

  • La Ode Abdul Halik Institut Bisnis dan Multimedia ASMI
  • Audrey G. Tangkudung Institut Bisnis dan Multimedia ASMI
  • Mardi Siswoyo Institut Bisnis dan Multimedia ASMI
  • Freddy J, x Freddy J, Rumambi Institut Bisnis dan Multimedia ASMI

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v4i2.9510

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi, kendala, dan evaluasi Standar Operasional Prosedur perekrutan dan seleksi awak kapal mempengaruhi pemenuhan target kinerja di PT. Atlantik Pratama Indonesia dari tahun 2020 hingga 2023. PT. Atlantik Pratama Indonesia merupakan perusahaan pelayaran yang bergerak dalam bidang rekrutmen dan seleksi awak kapal, seperti perusahaan lain pada umumnya, PT. Atlantik Pratama Indonesia memiliki target output perekrutan yang harus dicapai yaitu sebanyak 30 awak kapal setiap bulannya, akan tetapi aktualnya target ini masih seringkali tidak tercapai, dan salah satu hal penting yang mempengaruhi tercapainya target tersebut adalah Standar Operasional Prosedur yang ada didalam perusahaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Kualitatif dimana teknik pengumpulan datanya dilakukan dengan metode observasi, wawancara, studi dokumen, dan diskusi grup dengan metode analisis data Miles dan Huberman. Hasil dari penelitian yang dilakukan oleh penulis menemukan bahwa faktanya dalam pelaksanaan rekrutmen yang dilakukan perusahaan selama 2020 hingga 2023 tidak selalu memenuhi target, pada triwulan terakhir pada tahun 2023, perusahaan sama sekali tidak mencapai target yang ditentukan dan pada semester akhir di tahun 2023, perusahaan hanya mencapai target pada 2 bulan dari total 6 bulan yang ada, hal ini dipengaruhi dari kendala dalam penerapan Standar Operasional Prosedur yang ada. Hasilnya dalam implementasinya terdapat penyesuaian Standar Operasional Prosedur yang dilakukan perusahaan pada setiap tahunya dalam kurun waktu tahun 2020 hingga tahun 2023, hal ini dilakukan guna pemenuhan target perekrutan awak kapal setiap bulanya dapat tercapai.

Downloads

Published

2024-03-10

How to Cite

Abdul Halik, L. O., Tangkudung, A. G., Siswoyo, M., & Freddy J, Rumambi, F. J. x. (2024). Analisis Implementasi, Kendala, dan Evaluasi Standar Operasional Prosedur Perekrutan dan Seleksi Awak Kapal dalam Memenuhi Target Kinerja di PT. Atlantik Pratama Indonesia (2020-2023). Innovative: Journal Of Social Science Research, 4(2), 872–883. https://doi.org/10.31004/innovative.v4i2.9510

Most read articles by the same author(s)