Kemandirian dan Hasil Belajar Matematika Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Pair Check

Authors

  • Dwi Devi Wulandari UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi, Indonesia
  • Risnawita Risnawita UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi, Indonesia
  • M Imamuddin UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi, Indonesia
  • Gema Hista Medika UIN Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v4i2.9481

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemandirian dan hasil belajar matematika siswa. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi tingkat kemandirian dan hasil belajar matematika melalui penerapan model kooperatif tipe pair check. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX SMP Negeri 8 Bukittinggi. Sampel dalam penelitian ini adalah  kelas IX.2 sebagai kelas eksperimen dan IX.5 sebagai kelas kontrol. Data kemandirian belajar diperoleh melalui angket kemandirian belajar dan data hasil belajar diperoleh melalui tes hasil belajar matematika siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan kemandirian belajar siswa kelas IX SMP Negeri 8Bukittinggi yang mengikuti pembelajaran dengan model kooperatif tipe pair check berada pada kategori kuat dengan persentase sebesar 63,4%. Berdasarkan uji-t dengan nilai signifikan diperoleh  dan . Perhitungan menggunakan software MINITAB19 diperoleh P-value sebesar 0,042. Jadi, dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model kooperatif tipe pair check lebih baik daripada siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional di kelas IX SMP Negeri 8 Bukittinggi.

Downloads

Published

2024-03-08

How to Cite

Wulandari, D. D., Risnawita, R., Imamuddin, M., & Medika, G. H. (2024). Kemandirian dan Hasil Belajar Matematika Siswa Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Pair Check . Innovative: Journal Of Social Science Research, 4(2), 424–434. https://doi.org/10.31004/innovative.v4i2.9481