The Relationship Between Family Support And The Work Environment On Work-Life Balance In Working Mothers Who Have Preschool-Age Children

Authors

  • Liandra Khairunnisa Universitas Tjut Nyak Dien
  • Hafiz Nurdiansyah Universitas Sumatera Utara

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v5i1.18050

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara dukungan keluarga dan lingkungan kerja terhadap work-life balance pada ibu pekerja yang memiliki anak usia prasekolah. Dengan menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional, data dikumpulkan dari 286 responden melalui kuesioner berdasarkan skala likert. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa dukungan keluarga memiliki pengaruh signifikan dan positif terhadap work-life balance (β = 0,566), sedangkan lingkungan kerja juga memiliki pengaruh positif tetapi lebih kecil (β = 0,318). Secara simultan, kedua variabel tersebut menjelaskan variabilitas work-life balance sebesar 59,4% (R² = 0,594). Dukungan keluarga terbukti menjadi faktor dominan, menurut teori Work-Family Border dan Gender Role, dengan peran keluarga yang penting dalam membantu ibu menyeimbangkan peran kerja dan keluarga. Penelitian ini menyarankan penguatan dukungan keluarga dan fleksibilitas lingkungan kerja untuk meningkatkan work-life balance pada ibu pekerja. Penelitian lebih lanjut disarankan untuk meneliti variabel lain seperti stres kerja atau budaya organisasi.

Downloads

Published

2025-01-24

How to Cite

Khairunnisa, L., & Nurdiansyah, H. (2025). The Relationship Between Family Support And The Work Environment On Work-Life Balance In Working Mothers Who Have Preschool-Age Children . Innovative: Journal Of Social Science Research, 5(1), 3403–3413. https://doi.org/10.31004/innovative.v5i1.18050