Pengaruh Kinerja Lingkungan dan Biaya Lingkungan terhadap Nilai Perusahaan dengan Profitabilitas sebagai Variabel Intervening

Authors

  • Nurul Ilmi Universitas Muhammadiyah Jakarta
  • Titik Agus Setiyaningsih Universitas Muhammadiyah Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v5i1.17796

Abstract

Tujuan jangka panjang dari dibentuknya suatu perusahaan yaitu untuk memaksimalkan nilai perusahaan dengan meningkatkan kemakmuran pemilik atau pemegang saham. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kinerja lingkungan dan biaya lingkungan terhadap nilai perusahaan dengan profitabilitas sebagai variabel intervening pada perusahaan pertambangan tahun 2018-2023. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif deskriptif, dimana pengujian hipotesis menggunakan software E-Views12. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kinerja lingkungan tidak berpengaruh terhadap profitabilitas sedangkan biaya lingkungan berpengaruh terhadap profitabilitas. Kinerja lingkungan dan biaya lingkungan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, sedangkan profitabilitas berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Kinerja lingkungan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan melalui profitabilitas (variabel intervening) atau secara tidak langsung profitabilitas tidak mampu memediasi pengaruh kinerja lingkungan terhadap nilai perusahaan. Biaya lingkungan berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan melalui profitabilitas (variabel intervening) atau secara tidak langsung profitabilitas mampu memediasi pengaruh biaya lingkungan terhadap nilai perusahaan.

Downloads

Published

2025-01-15

How to Cite

Ilmi, N., & Setiyaningsih, T. A. (2025). Pengaruh Kinerja Lingkungan dan Biaya Lingkungan terhadap Nilai Perusahaan dengan Profitabilitas sebagai Variabel Intervening. Innovative: Journal Of Social Science Research, 5(1), 955–966. https://doi.org/10.31004/innovative.v5i1.17796