Hubungan antara Kesepian dengan Kecanduan Game Online pada Remaja Usia 18-25 Tahun

Authors

  • Endang Lestari Universitas Negeri Surabaya
  • Damajanti Kusuma Dewi Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v4i4.13328

Abstract

Game online merupakan salah satu produk perkembangan teknologi yang keberadaannya sering menimbulkan kecanduan pada penggunanya. Bagi remaja yang merasakan kesepian, bermain game online dapat membantu mengurangi perasaan kesepian yang dialami. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kesepian dengan kecanduan game online pada remaja usia 18-25 tahun. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif dengan melibatkan subjek sebanyak 428 remaja yang merupakan mahasiswa S1 Universitas Negeri Surabaya. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis korelasional menggunakan uji korelasi Rank Spearman dengan bantuan SPSS 20 for Windows. Berdasarkan analisis tersebut didapatkan nilai koefisiensi korelasi (r) sebesar 0,563 dan nilai signifikansi (p) 0,00. Hasil tersebut menunjukkan adanya hubungan positif signifikan berkekuatan sedang antara kesepian dengan kecanduan game online pada remaja usia 18-25 tahun.

Downloads

Published

2024-07-15

How to Cite

Lestari, E., & Kusuma Dewi, D. (2024). Hubungan antara Kesepian dengan Kecanduan Game Online pada Remaja Usia 18-25 Tahun. Innovative: Journal Of Social Science Research, 4(4), 2526–2539. https://doi.org/10.31004/innovative.v4i4.13328