Efektivitas Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT) dalam Pelayanan Pendaftaran Calon Jemaah Haji Reguler (Studi di Kantor Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu Kraksaan)

Authors

  • Siti Ardianis Wardatur Rizqiyah Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Islam Badri Masduqi
  • Didin Chonyta Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Islam Badri Masduqi

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v4i3.11685

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dibidang komunikasi mengalami kemajuan yang pesat terutama dengan munculnya komputer berbasis internet kini pesan dapat dikirimkan dan diterima dengan mudah kepada siapapun yang membutuhkan. Dalam sistem penyelengaraan haji terdapat sebuah aplikasi yang bernama SISKOHAT. SISKOHAT merupakan perangkat pendukung kerja yang memiliki peran yang sangat penting mengenai penyelenggaraan ibadah haji yang didalamnya terdapat informasi pendaftaran haji, pembatalan haji, masa tunggu, database jemaah haji, pelimpahan porsi dan informasi lainnya. SISKOHAT memudahkan calon jemaah haji dan penyelenggara ibadah haji karena dokumen persyaratan haji tersimpan secara langsung dan aman. Tujuan penelitian ingin mengetahui bagaimana efektivitas SISKOHAT di Kantor Pusat Layanan Haji dan Umroh Terpadu Kota Kraksaan apakah berjalan efektif atau tidak serta faktor yang menjadi pendukung dan penghambatnya. Penelitian ini menggunakan menngunakan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dalam 3 tahapan yaitu observasi, wawancara kepad petugas Penyelenggara Haji dan Umroh dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Efektivitas SISKOHAT dalam pelayanan pendaftaran haji reguler telah berjalan efektif yang dimana kendala dan faktor penghambatnya berkurang dengan seiring perkembangan dan kecanggihan sistem.

Downloads

Published

2024-06-08

How to Cite

Wardatur Rizqiyah, S. A., & Chonyta, D. (2024). Efektivitas Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT) dalam Pelayanan Pendaftaran Calon Jemaah Haji Reguler (Studi di Kantor Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu Kraksaan). Innovative: Journal Of Social Science Research, 4(3), 10886–10896. https://doi.org/10.31004/innovative.v4i3.11685