Penerapan Aplikasi e-SPT Pajak Penghasilan Pasal 21 Dalam Perhitungan Wajib Pajak Pribadi Pada Politeknik Unggul LP3M Medan

Authors

  • Minasari Nasution Program Studi Akuntansi, Politeknik Unggul LP3M Medan

DOI:

https://doi.org/10.31004/innovative.v4i3.10399

Abstract

Pajak mempunyai peranan yang sangat penting, karena merupakan sumber penerimaan utama negara untuk membiayai pengeluaran pemerintah dan pembangunan. Untuk meningkatkan jumlah penerimaan pajak berbagai inovasi dikembangkan, yaitu salah satunya dengan mengembangkan pelaporan pajak terutang menggunakan elektronik SPT (e-SPT). Salah satu SPT yang wajib dilaporkan menggunakan e-SPT adalah e-SPT Pph Pasal 21. Tujuan penelitian untuk mengetahui bagaimana cara menggunakan aplikasi e-SPT dan kesesuaiannya dengan undang-undang yang berlaku dalam membayar pajak pada Politeknik Unggul LP3M. Data yang digunakan adalah data Primer dan Sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah Metode Deskriptif Kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembayaran SPT menggunakan e-SPT yang dilakukan Politeknik Unggul LP3M sudah sesuai dengan undang-undang perpajakan tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan.

Kata Kunci: :Aplikasi e-SPT, Pajak penghasilan pasal 21,  wajib pajak pribadi

Downloads

Published

2024-05-08

How to Cite

Nasution, M. (2024). Penerapan Aplikasi e-SPT Pajak Penghasilan Pasal 21 Dalam Perhitungan Wajib Pajak Pribadi Pada Politeknik Unggul LP3M Medan. Innovative: Journal Of Social Science Research, 4(3), 1396–1402. https://doi.org/10.31004/innovative.v4i3.10399

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>