Kinerja Karyawan KUD Karya Mukti Dipengaruhi Employee Engagement Dan Kepemimpinan
Abstract
Koperasi Unit Desa (KUD) Karya Mukti adalah salah satu Koperasi yang Berada di Desa Harapan Mukti Kabupaten Bungo, sekarang ini mengelola 17 bidang/unit usaha Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Employee Engagement dan Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan KUD. Metode penelitian ini bersifat deskriptif dan menggunakan analisa kuantittif, teknik sampling penelitian ini adalah sampling jenuh, dengan jumlah populasi sebanyak 49 orang , dan sampel sebanyak 49 orang. Alat analisis yang digunakan adalah Regresi Linier Berganda dengan hasil penelitian adalah Y = 15,853+ 0,673 (X1) + 0,342 (X2) + e . Hasil pengujian berdasarkan Uji Parsial dan Uji Simultan tersebut menujukkan bahwa dari uji t variabel Employee Engagemnt (X1) memiliki nilai t-hitung= 4,352 dan variabel Kepemimpinan (X2) memiliki nilai t-hitung = 2,522, dengan nilai t-tabel (2,012), secara parsial nilai thitung > t-tabel, variabel employee engagement dan kepemimpinan memiliki taraf signifikansiα lebih kecil dari pada nilai signifikansiα= 5% maka H0 ditolak dan Ha diterima. Uji F pada tabel tersebut menunjukkan bahwa model regresi memiliki nilai F- hitung = 33.441lebih besar daripada nilai F-tabel = 3,20 secara simultan menunjukkan adanya pengaruh dari variabel employee engagement dan kepemimpinan terhadap kinerja karyawan KUD Karya Mukti. Adapun nilai koefisien determinasi sebesar 0,592 atau 59,2%. Dimana Kinerja Karyawan (Y) dapat dijelaskan oleh kedua variabel bebas sebesar 59,2%, sedangkan sisanya sebesar 40,8% oleh dimensi lain diluar penelitian. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan adanya pengaruh dari kedua variabel Employee Engagement dan Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan KUD Karya Mukti Kecamatan Pelepat Ilir Kabupaten Bungo.







